Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) adalah kegiatan pertama yang akan dihadapi oleh para siswa ketika memasuki tahun ajaran baru. Kegiatan ini tentu diperlukan untuk membantu siswa baru agar dapat beradaptasi dengan lingkungan sekolah.
Dengan tema “Mencetak Generasi Mandiri, Berprestasi, dan Berakhlakul Karimah” SMP Islam Terpadu Lukmanul Hakim melaksanakan MPLS selama dua hari. Senin-Selasa, (15-16/7/2024).
Dengan berlandaskan pada Peraturan Mentri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) nomor 18 tahun 2016 tentang pengenalan lingkungan sekolah bagi siswa baru, bahwa dalam MPLS perlu dilakukan kegiatan yang bersifat edukatif dan kreatif. Salah satu kegiatan yang dimaksud adalah pemberian materi.
Di hari pertama pelaksanaan MPLS, SMPIT Lukmanul Hakim mengisi kegiatannya dengan sosialisasi struktur sekolah dan penyampaian program dari Wakasek Kurikulum, Ustadzah Ira Indirasary Nuayi, S.Pd, Wakasek Kesiswaan, Ustadz Eby Waskito Makalalag, M.Pd, dan Koordinator Qur’An, Ruaida H. Ahmad, SS.
Diwaktu yang bersamaan juga telah dilaksanakan penyerahan santri dari orangtua kepada pihak pengurus boarding school SMPIT Lukmanul Hakim, yang diterima oleh Mudir Boarding, Ustadz Sahrul Ahmadi, S.Pd.
Hari terakhir diisi dengan perkenalan struktur pengurus osis, waktu bersama wali kelas VII Firdaus dan VII Darussalam, dan pemilihan struktur kelas (ketua kelas) Dst.
Penulis : Dewi
Foto : Humas