Keseruan Meeting Class Siswa SMPIT Lukmanul Hakim, Meredahkan Penat dan Membangun Persahabatan!

Setelah pertempuran ilmu dalam ujian semester mereda, siswa SMP Islam Terpadu Lukmanul Hakim kini memasuki medan yang berbeda, namun tak kalah seru yaitu meeting class tahun ajaran 2023/2024.

Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari (13-15/6/2024) tersebut diikuti oleh seluruh siswa kelas VIII, IX, dan alumni 2024 (Seatlas V).

Perlombaan antar kelas atau antar siswa menjadi bumbu utama dalam atmosfer penuh kegembiraan yang menyala-nyala itu.

Setiap siswa menatap dengan penuh semangat untuk membuktikan eksistensi dan keunggulan mereka di antara hiruk pikuk meeting class yang membara. 

Seperti yang diungkapkan oleh Frangki J. Jakaria, S.Pd, Wakasek Kesiswaan, kegiatan akan diisi dengan berbagai macam lomba menarik.

Tak hanya itu, Frangki mengatakan bahwa meeting class tahun ini sedikit berbeda dengan tahun-tahun sebelumnnya. Dimana para pemenang lomba akan mendapatkan hadiah berupa uang tunai dan sertifikat.

Dalam hal ini uang yang dimaksud berasal dari yayasan dan hasil dari denda kedisiplinan (keterlambatan) yang tentunya berdasarkan kesepakatan siswa-siswi SMPIT Lukmanul Hakim.

“Kalau tahun kemarin hadiahnya hanya berupa snack, Insya Allah tahun ini hadiahnya dalam bentuk uang. Uangnya dari mana? yah dari teman-teman dan untuk kalian juga. Hasil dari denda keterlambatan, dan ada juga pemberian dari yayasan,” kata Frangki, pada acara pembukaan meeting class, Kamis (13/6/2024).

“Selain itu, ada juga sertifikat yang bisa kalian gunakan di SMA nanti. Jadi manfaatkan kegiatan ini dengan sebaik mungkin, ” tambahnya.

Di waktu yang sama kepala sekolah, Iskandar Matiti, S.Pd., M.Pd, mengungkapkan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut.

“Kegiatan ini berasal dari kalian (siswa) dan untuk kalian juga. Maka dari itu, harus berusaha untuk menyukseskan kegiatan ini, ” ungkapnya, saat membuka kegiatan.

Keseruan Siswa Mengikuti Lomba Haid and Ask

Semangat dan antusiasme tergambar jelas dari wajah para siswa-siswi. Momen ini berhasil menyalakan obor keceriaan.

Seakan kegiatan ini menjadi pelampiasan bagi siswa yang haus akan kesenangan dan kegembiraan setelah rentetan ujian yang dilewati.

Meeting class menjadi ladang bermain sambil belajar, menyediakan ruang bagi mereka untuk melepaskan stres serta menikmati momen menyenangkan tanpa beban ketatnya ujian semester.

Keseruan Siswa Mengikuti Lomba Badminton

Adapun lomba yang mengisi kegiatan, diawali dengan badminton, pimpong dalam air, dan paku dalam botol.

Lomba ini dapat melatih konsentrasi, kesabaran, dan gerak cepat. Tentu, dalam kehidupan yang nyata tiga komponen ini sangat dibutuhkan untuk bisa mencapai suatu target.

Keseruan Siswa Mengikuti Lomba Balap Kelereng

Di hari kedua, kegiatan kembali dimeriahkan oleh tiga lomba yang tak kalah seru yaitu game estafet air yang menekankan pada kerjasama tim/kelompok.

Haid and ask permainan ini menggali pengetahuan dengan menebak teka-teki gambar yang disediakan serta melatih diri dalam bekerja sama tim, dan lomba balap kelereng yang memiliki banyak manfaat seperti melatih kemampuan motorik, kemampuan berpikir, konsentrasi, ketekunan, hingga melatih jiwa sportifitas.

Siswa Mengikuti Lomba Rangking 1

Seluruh rangkaian acara diakhir dengan lomba rangking 1 dan dilanjutkan dengan pemberian hadiah oleh kepala sekolah dan wakil kesiswaan SMPIT Lukmanul Hakim.

Foto: Dewi/Humas SMPIT
Penulis: Dewi/Humas SMPIT